Aplikasi Android Untuk Mempercepat Koneksi Internet

Internet merupakan suatu kebutuhan pokok yang sangat penting sekarang ini. Banyak sekali masyarakat di indonesia yang memanfaatkan internet untuk mencari informasi atau membaca berita menggunakan hp android saja.

Namun apa yang terjadi jika internet yang digunakan dalam mencari informasi terasa lemot ? 

Pasti itu akan membuat Anda kesal dan ingin mempercepat koneksi internet nya dengan cara apapun agar dapat internetan di android dengan cepat, mudah, dan nyaman.

Sekarang ini untuk mempercepat koneksi internet sangatlah mudah, hanya perlu menggunakan beberapa aplikasi saja koneksi internet di hp Androidmu akan kembali cepat dan stabil.

Apa saja sih aplikasi tersebut yang bisa membuat koneksi internet menjadi cepat ? Yuk kita simak beberapa aplikasinya dibawah ini.

Aplikasi android untuk mempercepat koneksi internet


1. Internet Booster & Optimizer

Aplikasi android yang bisa digunakan untuk mempercepat koneksi internet adalah Internet Booster & Optimizer.

Aplikasi ini sudah terbukti mampu meningkatkan kecepatan koneksi internet android menggunakan browser bawaan ataupun UC browser & Opera mini.


Yang membuat Saya suka dengan aplikasi ini adalah ukuran file yang sangat kecil sehingga tidak memakan banyak Memori dan Ram ketika aplikasi tersebut dijalankan.

Jika hp kamu memiliki spesifikasi yang kurang, maka aplikasi ini tidak akan membuat hp kamu menjadi lemot.

2. Internet Accelerator

Aplikasi yang selanjutnya adalah Internet Accelerator. Aplikasi ini memiliki fungsi yang sama yaitu untuk mempercepat koneksi internet pada hp android.

Jika koneksi didalam hp android kalian lemot atau ada masalah, sebaiknya kalian bisa mencoba aplikasi ini terlebih dahulu.


Cara menggunakan Aplikasi percepat koneksi internet ini sangatlah mudah, hanya perlu menekan tombol yang berwarna merah saja, dan tekan tombol hijau untuk mematikan aplikasi tersebut.

Kalian tidak perlu khwatir dengan aplikasi ini jika memakan banyak Ram di hp android kalian, karena aplikasi ini berukuran sangat kecil sehingga tidak akan memakan banyak Ram.

3. Internet Speed Booster

Selanjutnya ada Internet Speed Booster sebuah aplikasi android yang bisa digunakan untuk mempercepat koneksi internet di hp kalian.

Tidak jauh berbeda dengan aplikasi serupa sebelumnya, penggunaan aplikasi Internet Speed Booster ini begitu mudah dan sangat gampang.


Nah apakah kamu tertarik untuk mencoba aplikasi tadi ?

Silahkan dicoba dulu, pasti akan terasa berbeda ketika kamu browsing menggunakan aplikasi-aplikasi yang sudah Saya jelaskan di atas.

Pastinya akan lebih cepat dan nyaman ketika kamu mencari informasi di internet, karena kecepatan koneksi nya sudah bertamah dari sebelumnya.

Nah mungkin hanya itu saja yang bisa Saya tulis kali ini, pada artikel selanjutnya akan Saya bahas mengenai tips seputar android yang lebih keren dan pastinya bermanfaat. Terimakasih.

Komentar

Postingan Populer